Rabu, 11 September 2013

TAHAP-TAHAP EVOLUSI PADA OTAK MANUSIA

TAHAP – TAHAP EVOLUSI PADA OTAK MANUSIA
Pengantar Evolusi
Kisah evolusi manusia pun dimulai dengan adanya perubahan iklim.
Kira-kira 15 juta tahun yang silam suatu jalur hutan tropik mulai mengering ketika jumlah curah hujan menurun.
Jalur itu membentang dari pantai timur Afrika menembus Arabia dan India sampai Asia Tenggara.
Hutan-hutan yang lebat itu menipis lalu menghilang di seluruh tempat kecuali di daerah paling basah yang berada di tepi-tepi sungai dan danau sehingga terbentanglah daerah luas sabana dan tanah hutan terbuka.

Pada awal masa perubahan ekologi ini terjadi evolusi Ramapithecus, yakni mata rantai antara manusia dan primata yang lam-lain.

1. Australopithecus Australopithecines termasuk dalam golongan Australopithecus.
Spesies paling awal dari Australopithecus adalah Australopithecus anamensis yang muncul di Afrika sebelah timur sekitar 4 juta tahun yang lalu. Spesies ini kemudian berkembang sekitar 3,7 juta tahun yang lalu menjadi Australopithecus afarensis. Fosil yang ditemukan di Hadar Ethiopia. Dengan ciri-ciri :
•memiliki tinggi 107 cm •berat sekitar 27 kg, •berjenis kelamin wanita dan diberi nama “Lucy” •ukuran otaknya sama besar dengan ukuran otak simpanze. 2. Australopithecus africanus Sekitar 3 juta tahun yang lalu Australopithecus africanus meng gantikan Australopithecus afaren sis. Dengan ciri – ciri :
• Fosil mahkluk ini memiliki tengkorak yang lebih bulat dan • Otak yang sedikit lebih besar dibandingkan Australopithecus afarensis. •Namun dalam hal yang lain tidak ada perbedaan. 3. Homo habilis Homo habilis adalah spesies manusia yang paling tua. Dengan ciri – ciri :
• memiliki otak yang jauh lebih besar dibanding sebelumnya, tetapi hanya setengah ukuran otak manusia modern. • Gerahamnya lebih kecil dan • wajahnya tidak terlalu menonjol dibandingkan dengan australopithecine. • Makanan mereka buah, serangga, tanaman lainnya dan daging sebagai tambahan. • Homo habilis jantan memiliki ukuran yang jauh lebih besar dibandingkan dengan Homo habilis betina. 4. Homo erectus Lebih dari 1 ¾ juta tahun yang lalu Homo habilis berkembang menjadi species manusia yang lebih maju dan disebut Homo erectus. Dengan ciri – ciri :
• Spesies ini berdiri tegak dengan ketinggian 150 cm • Memiliki tengkorak yang lebih tebal • Dahi yang lebar dan rahang yang besar dan tak berdagu • Tengkoraknya memiliki tonjolan alis, geraham yang lebih kecil, wajah yang lebih kecil, dan wajah yang tidak terlalu menonjol dibandingkan dengan Homo habilis • Ukuran otak betul-betul berkembang hingga mencapai ukuran sedikit lebih kecil dari otak manusia modern • Homo erectus jantan memiliki Otak yang ukurannya lebih besar dari Homo erectus betina. 5. Homo sapiens Sekitar 400 ribu hingga 300 ribu tahun yang lalu Homo erectus berkembang menjadi spesies baru manusia yang disebut Homo sapiens. ‘’Kata Homo sapiens berarti manusia yang bijaksana’’. Dengan ciri – ciri :
• Ukuran otak Homo sapiens awal bervariasi secara luas, ada yang seperti Homo erectus akhir, dan ada yang mendekati ukuran manusia modern. • Memiliki tinggi yang sama dengan manusia modern • Memiliki wajah yang lebar yang menonjol disekitar mulut dan hidung, • Memiliki tulang alis yang besar dan rendah, • Dahi yang menonjol. • Tidak memiliki dagu, satu hal yang hanya dimiliki manusia modern. 6. Manusia Neanderthal Manusia Neanderthal adalah satu tipe awal Homo sapiens yang hidup di Eropa dan Timur tengah mulai 130 ribu hingga 35 ribu tahun yang lalu. Tipe-tipe yang berbeda dari Homo sapiens awal tinggal di bagian Afrika, Eropa dan Asia selama periode ini. Dengan ciri – ciri :
• Manusia Neanderthal memiliki badan yang besar dan berotot • Memiliki wajah yang menonjol • Tulang alis yang besar • Dahi yang rendah • Sebagian besar tidak memiliki dagu • Memiliki otak yang besar, rata-rata ukuran otaknya lebih besar dari manusia modern. Mereka lebih pintar berburu dan membuat alat dibandingkan dengan manusia awal prasejarah. Mereka kadang berburu kuda, rusa kutub, dan mamot, tetapi mereka lebih trampil menangkap kelinci dan binatang kecil lainnya.
Neanderthal membuat peralatan batu yang bervariasi, yang digunakan untuk memotong binatang, memasak, mengupas kulit binatang, dan mengukir kayu.
Neanderthal adalah manusia pertama yang menguburkan mayat mereka.
7. Manusia modern Manusia modern pertama muncul sekitar 100 ribu tahun yang lalu di Timur tengah dan Afrika. Dengan ciri – ciri :
• Memiliki otak yang lebih besar dari manusia sebelumnya • Manusia ini memiliki dagu, dahi yang tinggi, dan • Wajah yang lebih kecil dan tidak terlalu menonjol dibandingkan dengan wajah awal Homo sapiens. • Tidak memiliki tulang alis besar dan • Memiliki tengkorak yang lebih tinggi dan lebih bulat. Para ilmuwan mengklasifikasikan manusia modern sebagai Homo sapiens , yakni sub spesies dari Homo sapiens. Para ahli Antropologi yakin bahwa manusia modern pertama adalah perkembangan dari tipe awal Homo sapiens.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar